IE memanggil Firefox ?

Siang hari ini ada pasien sebuah komputer yang IE nya ngadat. IE mau muncul, tapi kalau diketik URL di address barnya, muncul popup Application not found. Ada lambang Firefox di start menu tapi executablenya tidak ada. Clue dari pengguna komputer ialah ia tadinya mencoba memasang IE7 dan kemudian diuninstall (sehingga IE yg aktif IE6). Tampaknya Firefoxnya juga diuninstall (entah karena alasan apa).
Googling sana-sini, sampai akhirnya menginstall Windows XP Service Pack 3 karena berasumsi ada DLL yang mismatch atau tidak lengkap. Tetap kondisi tidak membaik.
Ternyata masalahnya ada di sebuah registry key. Entah bagaimana registry key ini merefer ke DLL milik IE7 di temporary folder dan mempengaruhi perilaku IE6 sehingga mencari Firefox (uaneeeh) ketika sebuah URL diketikkan di address bar. Kalo ga percaya, liat bahasan di sini dan sini.
Solusi masalah ini ialah menghapus registry key HKEY_CLASSES_ROOT\CLSID\{C90250F3-4D7D-4991-9B69-A5C5BC1C2AE6}, tutup semua jendela IE (kalau perlu hentikan Explorer), tunggu 5 detik, kemudian buka kembali IE. Ada yg menyarankan menghapus file DLL IE7 tapi tadi saya tidak lakukan (mungkin kalo error lagi baru aku jalanin :) )

Comments

Unknown said…
buset,rajin bener nyari ke registry,kalau gw udah uninstall aja semua,alias install ulang heheheh
yudhiwidyatama said…
ga rajin.. orang lain yg bilang kalo registry itu penyebabnya. Aku cuma ngikutin dan kebetulan sukses :)

Popular posts from this blog

Long running process in Linux using PHP

Reverse Engineering Reptile Kernel module to Extract Authentication code

SAP System Copy Lessons Learned